Sabtu, 09 Mei 2015

Pelican malas


[Anda kah Burung Pelican itu?..]
Di sebuah pantai di Amerika,tepatnya di Monterei-California..
Selama bertahun-tahun di Monterei burung pelican hidup enak ibarat di surga karena tanpa harus bersusah payah mendapatkan makanan mereka yaitu ikan,mengingat banyaknya pabrik pengalengan ikan saat itu.

Saat para nelayan membersihkan tangkapan ikan dan memilah yg kurang bagus,maka para burung pelikan tinggal menyantapnya tanpa harus kerja keras menyelam memburu ikan di laut.
Burung pelican sebenarnya adalah penangkap ikan yg ulung,mereka terbang berkelompok di atas gelombang laut dan ketika melihat ikan, mereka menyelam ke dalam air dan menyekop tangkapan mereka dengan paruh lebarnya.

Seiring waktu berlalu,berhubung ikan-ikan di pantai California mulai berkurang sehingga satu persatu pabrik pengalengan ikan ditutup.
Mulailah para burung pelican ini mendapat masalah..Karena kebiasaan bertahun-tahun mereka rasa di ZONA NYAMAN
Sehingga mereka kehilangan naluri berburu dan menjadi malas & kelaparan lalu MATI..!!

Para ahli lingkungan hidup mencari cara utk menolong pelican tsb dan akhirnya mereka mendapatkan sebuah solusi untuk diterapkan kepada para burung tersebut.
Para ahli mendatangkan burung pelican dari daerah lain & mencampur nya dg burung pelican lokal.
Pelican baru itu,masih dg naluri sbg pemburu ikan yg hebat,ternyata tak lama kemudian para burung pelican lokal yg kelaparan tadi bergabung dan mulai memburu ikan spt para pelican baru & naluri berburunya kembali pulih.

NB:
* zona nyaman kdg matikan ketajaman mu
* saat spt itu anda butuh komunitas baru
* revolusi mindset dg kelas..buku strategy
* pebisnis mikir pengembangan bukan teknis

0 komentar:

Posting Komentar

 
©Suzanne Woolcott sw3740 Tema diseñado por: compartidisimo